Horimiya


Type: Manga
Volumes: 6
Chapters: 48
Status:Ongoing
Published: Oct 18, 2011 to ?
Score : 8.68 (myanimelist.net)
Ranked : 49 (myanimelist.net)
Genres: Comedy, Romance, Shounen
Authors: Hagiwara, Daisuke (Art), HERO (Story)
Serialization: GFantasy

Description :

Hori mungkin tampak seperti seorang gadis remaja normal, tapi dia orang yang sama sekali berbeda setelah sekolah. Dalam ketiadaan orang tua yang suka bekerjanya, Hori sudah seperti orang tua untuk adiknya karena dia masih sangat muda. Antara mengurus adiknya, makan mereka berdua, dan pekerjaan rumah tangga, dia tidak punya banyak waktu untuk kehidupan sosial remaja pada umumnya. Suatu hari, ia bertemu orang lain yang tidak menampakkan jati dirinya di sekolah: tenang, lelaki berkacamata bernama Miyamura. Dia mengira dia kutu buku, dan mungkin otaku, tapi Hori tidak bisa lebih salah lagi. Di luar sekolah, Miyamura adalah orang yang ramah dengan banyak tindikan, dan dia tidak pandai pada akademisi. Sekarang mereka berdua memiliki seseorang yang dapat saling berbagi satu sama lain dalam kehidupan mereka.

Rating:

Manga serial yang berjudul Horimiya ini sangat menarik dalam hal romance yang bercampur comedy, ranking yang didapat pada website-website manga pun selalu berada pada peringkat atas dalam hal romance yang setara dengan manga yang lainnya seperti Nisekoi, Kimi no Iru Machi, dll. Karakter dalam manga serial Horimiya ini memiliki tokoh-tokoh yang menurut saya tidak membosankan dan selalu bikin greget pada setiap chapter-chapter yang dikeluarkannya, karena dengan adanya tokoh utama Hori yaitu perempuan yang terkadang memiliki sikap sangat menakutkan jika marah hingga hobinya yang senang menonton film dengan genre horor dan gore sedangkan tokoh laki-laki Miyamura yang bersifat lembut, polos, penakut dan memiliki masa suram pada kehidupan dia sebelum bertemu Hori. Tokoh lainnya pun juga mendukung meramaikan manga Horimiya ini seperti Tooru, Yuki, Sengoku, dll. Sayangnya serial manga ini tidak dihadirkan pada komik terbitan terjemahan indonesia. Jadi jika kalian ingin menikmati cerita romantis dari mereka berdua, kalian dapat melihatnya di website manga online yang tersedia. Tanoshimi Kudasai!



Author : Kaichou
Source : myanimelist.net

1 comment:

NJKganbare. Powered by Blogger.